Sukabumi,
- Rombongan Sail dan Touring Sekeseler Siliwangi melanjutkan perjalannya dari
Wilayah Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi dilepas oleh Bupati Sukabumi Marwan
Hamami dari Makodim 0622/Kabupaten Sukabumi, Kamis (16/6/2022).
Ratusan
pemotor dari berbagai komunitas club motor, tetap terus berpartisipasi dalam
perjalanan yang akan menempuh rute Jampang Kulon, Tegalbuleud, Muara Cikaso,
dan berakhir di jembatan Cibuni.
Demikian
disampaikan Kapendam III/Slw Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto di sela-sela
istirahatnya dalam perjalannya mengikuti Sail dan Touring Sekeseler
Siliwangi.
Dalam
sambutannya, Bupati Sukabumi H.Marwan Hamammi, menyampaikan ucapan selamat
ulang tahun ke-76 Kodam III/ Slw. Dirinya berharap TNI tetap Jaya dan semakin
dicintai Masyarakat Indonesia serta semakin sukses dalam keikutsertaannya
membangun masyarakat dan bangsa serta semakin kuat dalam menjaga keutuhan
Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Semoga
kegiatan ini dapat menjalin keakraban, lebih mengenal teritorial daerah, lebih
dekat dengan masyarakat serta memiliki potensi dari hasil perjalanan sebagai
bahan pemetaan pembangunan yang diimplementasikan seperti dalam giat TMMD,”
tuturnya.
Rombongan
Sail dan Touring Siliwangi kembali melanjutkan perjalanan dari Makodim
0622/Kab. Sukabumi menuju Alun alun Kecamatan Jampang Kulon, dilepas oleh
Bupati Kabupaten Sukabumi H.Marwan Hamammi menuju Alun alun Jampang Kulon.
Setibanya
di Jampang Kulon Rombongan melaksanakan peninjauan di lokasi baksos sunatan
masal, donor darah, pengobatan massal, gurah mata, UMKM, serta penyerahan paket
sembako secara simbolis.
Seusai
melaksanakan kegiatan peninjauan dan baksos, robongan meninggalkan Alun alun
Jampang Kulon menuju Kecamatan Tegalbuleud Kabupaten Sukabumi.
Hadir saat pemberangkatan, Kasiter Korem 061/SK, Dandim 0607/Kota Sukabumi serta Danyon 310/ KK. (Pendam III/Siliwangi).