Kab.
Bandung, - Rindam III/Siliwangi mendidik 1.199 orang Siswa Pendidikan Pertama
Tamtama (Dikmata) TNI AD TA. 2024 yang diselenggarakan di Secata Rindam III/Slw
Pangalengan Kabupaten Bandung sebanyak 600 orang dan 599 orang Dodiklatpur
Rindam III/Slw Ciuyah Kab. Lebak Banten, Kamis (15/08/2024).
Dikmata
TNI AD TA. 2024 resmi ditutup dengan Inspektur Upacara di Secata Rindam III/Slw
oleh Pangdam III/Slw Mayjen TNI Mohammad Fadjar, MPICT., sementara Irup di
Dodiklatpur Rindam III/Slw oleh Kasdam III/Slw Brigjen TNI Aminudin.
Kasad
pada amanatnya yang dibacakan Pangdam III/Slw mengucapkan selamat kepada para
mantan Siswa Dikmata TNI AD TA. 2024 yang telah berhasil menyelesaikan
Pendidikan dan telah resmi menjadi prajurit TNI AD.
“Kalian
semua telah menunjukkan dedikasi, disiplin dan semangat juang yang tinggi
selama menjalani Pendidikan di Lembanga Pendidikan,” ucap Kasad.
Proses
pendidikan yang telah dilalui merupakan bagian dari perjalanan panjang untuk
menjadi prajurit TNI AD yang tangguh, profesional, dan berjiwa Sapta Marga,
Sumpah Prajurit serta Delapan Wajib TNI.
“Saya
berharap ilmu, keterampilan, dan nilai-nilai yang telah kalian peroleh selama
pendidikan dapat menjadi bekal berharga dalam menjalankan tugas dan tanggung
jawab sebagai prajurit TNI AD khususnya dalam menjaga kedaulatan NKRI,” tutur
Kasad.
Sementara
itu Pangdam III/Slw berpesan kepada para mantan Siswa Dikmata TNI AD untuk
bersyukur kepada Tuhan yang sudah menetapkan jalan hidup menjadi seorang
Prajurit.
“Saya
berharap kalian harus menjadi Prajurit yang luar biasa seperti yang telah
kalian tunjukkan kepada pemimpinmu karena itu akan menolong dan membangun
kehormatan dirimu, Satuanmu dan Angkatan darat,” pesan Pangdam.
Lebih
lanjut Pangdam mengajak untuk mengawali perjalanan hidup sebagai seorang
Prajurit dengan sebaik-baiknya yang mengabdi dengan tulus dan ikhlas. Jangan
pernah berpikir sedikitpun untuk melakukan pelanggaran, tetapi bangunlah untuk
menjadi Prajurit yang berprestasi. (Pendam III/Siliwangi).